Accounting; Maju Terus Ada Allah
Beberapa minggu ini saya cemas dengan matkul Akuntansi yang ada di silabus, kemudian saya memfokuskan diri untuk perlahan demi perlahan tekun membaca. Step by step, setiap hari.
Kunci: tidak lari dari kenyataan karena up-down energi, karena tanggung jawab dan tidak menyerah.
Ini membuat saya meminta bantuan dengan cepat.
Alhamdulillah setelah koordinasi dengan pihak terkait, saya memperoleh gambaran untuk mengerjakannya.
Mungkin diri saya sendiri yang dulu terlalu sungkan untuk meminta bantuan. Selamat Ilma sudah bertumbuh dalam kepribadian, mau meminta bantuan, mau adaptasi, dan tanggung jawab.

Ini juga seperti dalam blog sebelumnya; ada pendampingan/teman dari Merakit Hidup dan Latihati.
Maka, nikmat apa yang akan kita dustakan? Masya Allah…
Allah begitu baik, Maha Memberkahi. Terima kasih, Ya Allah…